You are currently viewing Evaluasi Rencana Kerja Diskominfo Natuna Triwulan II Tahun 2024.

Evaluasi Rencana Kerja Diskominfo Natuna Triwulan II Tahun 2024.

(wartaKominfo) – Evaluasi hasil rencana kerja (Renja) sebagai bahan penyusunan dan kebijakan dalam penyusunan Renja Perangkat Daerah tahun berikutnya dilaksanakan oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Natuna pada Rabu, 22 Januari 2025.

Melalui Barenlitbangda, evaluasi Renja Diskominfo Natuna sendiri dilaksanakan melalui zoom meeting yang ikuti langsung oleh Kepala Dinas beserta pejabat dinas lainnya dari ruang rapat Diskominfo.

Tergabung dalam bidang perekonomian, sumber daya alam, infrastruktur dan kewilayahan menyampaikan pelaksanaan program dan kegiatan renja yang telah dilaksanakan pada triwulan IV tahun 2024 tentunya.

Salah satu tujuan evaluasi Rencana Kerja Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Natuna adalah :
1. Untuk mengetahui realisasi pencapaian target indikator kinerja, kelompok sasaran, lokasi dan penyerapan dana dan kendala yang dihadapi;
2. Untuk mengetahui faktor pendorong dan penghambat keberhasilan pencapaian kinerja program dalam rangka mendukung capaian target kinerja tahunan sasaran.
3. Untuk memastikan bahwa indikator kinerja program, kelompok sasaran, lokasi dan penyerapan dana indikatif kegiatan Renja Perangkat Daerah dicapai dalam mewujudkan tujuan dan sasaran Renstra Perangkat Daerah serta sasaran dan prioritas pembangunan Kabupaten;
4. Sebagai dasar pertimbangan dalam menyusun Renja tahun berikutnya.

Diskominfo/Dani