(wartaKominfo) – Sebagai pemegang kendali tugas sebagai pimpinan di Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Natuna, Kadis Kominfo bersama Sesdis Kominfo membenah etos kerja staf non PNS, salah satunya mengubah mindset kerja staf yang cenderung berorientasi kerja pada tugas pokoknya saja.
Menurut Sekretaris Dinas Kominfo, Asmara Juana Suhardi, ada beberapa nilai yang harus diterapkan dalam bekerja sehari-hari disebuah organisasi atau instansi. Diantaranya adalah Komunikator, Kreator, Motivator, Konseptor, dan Problem Solver.
“Kita ini bekerja atas nama dinas. Jadilah duta Kominfo diluar, oleh sebab itu kita harus bisa menanamkan 5 nilai yakni bisa menjadi motivator untuk diri sendiri, untuk lingkungan kita, diantaranya bisa berkominakator baik secara lisan maupun tulisan, menjadi seorang kreator, konseptor dan problem solver” tutur Asmara Juana yang kemudian dipertegas oleh Kadis Kominfo, Raja Darmika.
Selain mindset kerja, perubahan lain yang dibenahi adalah komitmen dalam kedisiplinan. Pada rapat dan eveluasi Staf yang diadakan pada rabu, (26/06/19).
Kedisiplinan dalam hal apel pagi dan sore, kehadiran tepat waktu dan juga masalah izin. Hal tersebut penting untuk dibenahi mengingat jumlah pegawai non PNS lebih mendominasi dari pada PNS di Diskominfo yang menyebabkan peran pegawai non PNS dalam melaksanakan tugas lebih besar dari pada PNS.
Untuk mempertegas itu semua, Raja memerintahkan untuk pegawai non PNS nya yang terdiri dari PTT maupun Outsorching untuk membuat uraian tugas sebagai jabatan pelaksana dan juga uraian tugas tambahan yang dikerjakan sehari-hari dengan menampilkan output dari tugasnya tersebut.
“Kita akan pertegas masalah kedisplinan ini, mulai dari 1 juli nanti, tidak akan tolerir lagi bagi yang tidak hadir tanpa keterangan selama 6 hari komulatif” tegas Raja.
Menurut Raja, integritas merupakan salah satu atribut terpenting atau kunci yang harus dimiliki seorang pegawai maupun pemimpin. Orang berintegritas berarti memiliki pribadi yang jujur dan memiliki karakter kuat, dengan demikan Kominfo akan semakin kuat dan maju secara cepat.
(Diskominfo/Fera)